Langsung ke konten utama

aggredasi dan grouping

AGGREGASI
1. AVG()
Fungsi ini digunakan untuk menghasilkan nilai rata-rata sekelompok nilai dari sebuah
kolom (field) numerik.
Perintah umum: SELECT AVG(nama_field) From nama_tabel
Contoh :
SELECT AVG(hrg_brg) FROM brg;

2. COUNT()
Fungsi ini digunakan untuk menghasilkan nilai jumlah data (baris/record) dari
sekelompok data tabel maupun view.
Perintah umum : SELECT COUNT(nama_field) From nama_tabel
Contoh : select count(nama_member) from member;



SELECT COUNT(nama_dosen) FROM dosen;
3. MAX()
Fungsi ini digunakan untuk menghasilkan nilai tertinggi sekelompok nilai dari sebuah
kolom (field) numerik.
Perintah umum : SELECT MAX(nama_field) From nama_tabel
Contoh:
SELECT MAX(total) FROM pemesanan;

4. MIN()
Fungsi ini digunakan untuk menghasilkan nilai terendah dari sebuah kolom (field)
numerik.
Perintah umum : SELECT MIN(nama_field) From nama_tabel
Contoh :
SELECT MIN(total) FROM pemesanan;


5. SUM()
Fungsi ini digunakan untuk menghasilkan nilai total jumlah sekelompok dari sebuah
kolom (field) numerik.
Perintah umum : SELECT SUM(nama_field) From nama_tabel
Contoh:
SELECT SUM(jumlah_brg) FROM pemesanan;


6. ROUND()
Fungsi ini digunakan untuk melengkapi bidang numerik dengan jumlah desimal yang
ditentukan.
Perintah: SELECT ROUND(nama_field,jumlah_decimal) From nama_tabel
Contoh: SELECT ROUND(total,0) FROM pemesanan;



7. STDDEV_POP()
Fungsi ini digunakan untuk menghasilkan nilai standart deviasi populasi.
Perintah umum: SELECT STDDEV_POP(nama_field) From nama_tabel
Contoh :
SELECT STDDEV_POP(total) FROM pemesanan;



8. VAR_POP()
Fungsi ini digunakan untuk menghasilkan nilai standart varian populasi.
Perintah umum : SELECT VAR_POP(nama_field) From nama_tabel
Contoh:
SELECT VAR_POP(total) FROM pemesanan;



GROUPING
1. Order By
Order by adalah perintah yang digunakan untuk menampilkan data secara
terurut berdasarkan nilai tertentu. Order by dikelompok menjadi 2 jenis yaitu
ascending (data diurutkan dari yang terkecil ke terbesar) dan descending(data
diurutkan dari yang terbesar ke terkecil).
Perintah umum : SELECT *FROM(nama_tabel) ORDER BY atribut ASC/DESC
Contoh :
SELECT *FROM pelayan ORDER BY nama_pelayan DESC;



2. Group By
Group by merupakan perintah yang digunakan untuk mengelompokan
beberapa data pada perintah SELECT;
Perintah Umum : SELECT *FROM(nama_tabel) GROUP BY atribut;
Contoh:
SELECT * FROM peg_penjahit GROUP BY id_pegawai;



3. Having
Fungsi Having terkait dengan GROUP BY dan AGREGASI. Biasanya digunakan untuk
menentukan kondisi tertentu pada group by dan kondisi tersebut berkaitan dengan fungsi
agrgasi. Fungsi HAVING sebenarnya memiliki kemiripan dengan WHERE dalam
penggunaannya. HAVING digunakan dalam SQL karena WHERE tidak dapat digunakan
dengan fungsi agregasi.
Perintah Umum: SELECT atribut FROM nama_tabel GROUP BY atribut HAVING fungsi_agregasi:
Contoh:
SELECT id_pemesanan, kd_brg, total FROM pemesanan GROUP BY id_pemesanan, kd_brg HAVING
AVG(total)>4000;



4. View
View dapat disebut sebagai sebuah table semu/bayangan. Data-data pada
table view dapat merupakan gabungan dari data pada tabe-tabel lain. View dapat
digunakan untuk membatasi pengaksesan atas sebuah table tertentu, jadi user
hanya boleh melihat table yang berisi data-data secara spesifik.
Perintah umum:CREATE VIEW NAMA_VIEW AS<QUERY>
Contoh:
CREATE VIEW V_pemesanan as Select a.kd_brg, a.nm_brg, b.nama_member, c.nama_pelayan,
d.total
FROM barang as a, member as b, pelayan as c, pemesanan as d
WHERE a.kd_brg=d.kd_brg and b.id_member=d.id_member and c.id_pelayan=d.id_pelayan;


Referensi:
Modul #3 Praktikum Basis Data 2014
Modul Basis Data 1, Fakultas Teknik, Jurusan Teknik Komputer Dan Jaringan, Politeknik
Negeri Pontianak.
http://www.w3schools.com/



Komentar

Postingan populer dari blog ini

materi sistem basis data

ASSALAMU’ALAIKUM.....  Eheemmm..kali ini aku nge-blog mengenai ??? Baca yang cermat ya! Aku bakal ngebahas tentang : 1. Perbedaan basis data dan sistem basis data 2. integritas data 3. transaksi dan  Concurency 4. back and programming 5. XML Alesan kenapa bahas materi di atas soalnya untuk memenuhi UAS SIMBADA :D yang di berikan oleh Dosen tercinta kami “Budi Laksono Putro”. Semoga bermanfaat yaa ~ Hayya.. Masuk materi^_^ Perbedaan Basis Data dan Sistem Basis Data Basis data terdiri dari 2 (dua) kata, yaitu kata Basis dan Data. Basis bisa di artikan sebagai markas ataupun gudang, tempat berkumpul. Sedangkan data yaitu kumpulan fakta dunia nyata yang mewakili suatu objek. Seperti manusia, barang, dan lain-lain yang direkam ke dalam bentuk angka, bentuk huruf, simbol, teks, bunyi, gambar atau juga  kombinasinya. Jadi pengertian basis data adalah kumpulan terorganisasi dari data – data yang saling berhubungan sedemikian rupa sehingga dapat disimpan, dimanipulasi

Apa sih yang dimaksud dengan DML?

Apa sih yang dimaksud dengan DML? Pengertian DML DML merupakan perintah-perintah yang memungkinkan pengguna melakukan akses dan manipulasi data sebagaimana yang telah diorganisasikan sebelumnya dalam model data yang tepat, Data Manipulation Language digunakan untuk memanipulasi database yang telah didefinisikan dengan DDL. Perintah yang termasuk DML: INSERT » untuk menyisipkan atau memasukan dalam tabel UPDATE » untuk memperbaharui data lama menjadi data terkini DELETE » untuk menghapus datadari tabel SELECT » untuk mengambil data atau menampilkan data dari satu tabel atau beberapa tabel. Sumber : http://www.carawebs.info/2013/08/pengertian-ddl-dml-dcl.html

mencintai kesempurnaan

diri mencari sesuatu yang sempurna.. bagai mencari yang belum ada. berkata memiliki pengetahuan. namun hal yang mudah hingga ringan hal yang hanya dengan membuka mata dan pikiran semua kesempurnaan yang dicari sebenarnya bersamamu. mencintai keindahan, kebaikan, dan kesempurnaan. mengapa mencari pada sesuatu. sesuatu yang tak bisa dipungkiri pasti bukan sempurna. katakanlah, tanyakan hati. apakah sesulit itu? mengapa tidak belajar dari bapak para nabi? mengapa tidak dilakukan? mengapa mengikuti sesuatu yang belum pasti? siapa yang memberimu semua ini? cintailah sesuatu karena Allah dan bencilah sesuatu karena Allah